KEGIATAN VAKSINASI DOSIS 3/BOOSTER TAHAP I DI DESA PELAPUAN

Administrator 14 Maret 2022 21:41:48 WITA

 

Bertempat di Gedung Serbaguna Desa Pelapuan, Kamis(10/03), telah selesai dilaksanakan Kegiatan Vaksinasi Covid-19 Dosis 3/booster oleh 13 orang Tenaga Kesehatan dari Puskesmas Busungbiu 1 dibantu Perangkat Desa Pelapuan dan Linmas Desa Pelapuan selaku Satgas Covid-19 Desa Pelapuan. Jenis vaksin yang digunakan yaitu Astra Zineca (AZ). Kegiatan vaksinasi dihadiri oleh Perbekel Pelapuan Gede Agus Armika Yasa.

 

Vaksinasi dipantau langsung oleh Bapak Camat Busungbiu Gede Kurniawan. S.STP beserta staf kecamatan Busungbiu, Bapak Kapolsek Busungbiu beserta jajaran, Petugas dari Dinas Lingkungan Hidup Kab. Buleleng, Babinsa Desa Pelapuan dan Babinkamtibmas Desa Pelapuan.

 

Adapun tahapan vaksinasi yaitu:

  1. Tahap 1 : Pendaftaran dan pengecekan suhu tubuh
  2. Tahap 2 : Pengecekan Tensi
  3. Tahap 3 : Screening
  4. Tahap 4 : Pencatatan
  5. Tahap 5 : Penyuntikan Vaksin
  6. Tahap 6 : Observasi ( peserta menunggu 15 menit untuk mengetahui efek dari Vaksin yang telah disuntikkan)

 

Adapun jumlah yang melaksanakan Vaksinasi Dosis 3/booster, antara lain:

  1. Jumlah target sasaran vaksinasi: 600 orang
  2. Jumlah sasaran yang hadir: 575 orang
  3. Jumlah Sudah di vaksin booster: 573 orang
  4. Jumlah yang ditunda: 2 orang
  5. Jumlah vaksin yang digunakan : 52 vial

Kegiatan vaksinasi berlangsung dengan tertib dan lancar dengan tetap mengikuti protocol kesehatan. (Novita/Pelapuan)

 

 

 

Komentar atas KEGIATAN VAKSINASI DOSIS 3/BOOSTER TAHAP I DI DESA PELAPUAN

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Pelapuan

tampilkan dalam peta lebih besar